Cara Menghilangkan Watermark Filmora Dengan Mudah

cara menghilangkan watermark Filmora
cara menghilangkan watermark Filmora

inforakyat.id  – Saat ini, aplikasi untuk edit video pada PC sudah mempunyai banyak jenis dan pastinya sudah canggih-canggih semua. Salah satunya adalah Wondershare Filmora. Sayangnya, bagi pengguna gratisan hanya bisa menikmati aplikasi ini dengan tambahan watermark. Nah di bawah ini merupakan cara menghilangkan watermark Filmora, simak penjelasan lebih detailnya.

Aplikasi Filmora memang memberi kemudahan kepada mereka yang gemar melakukan edit video. Bahkan bagi pemula seperti kamu juga bisa melakukan edit video menggunakan filmora. Sebab, terdapat banyak sekali fitur menarik dan lengkap di dalam aplikasi tersebut.

Sayangnya, ketika kamu menggunakan aplikasi Filmora versi gratisan, maka hasil video kamu terdapat logo atau gambar yang disebut dengan watermark. Kemudian menghilangkan watermark bukanlah tugas yang mudah. Sebab terdapat beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan watermark.

Nah di bawah ini merupakan cara yang bisa kamu lakukan langsung untuk menghilangkan watermark Filmora di PC. Sehingga, kamu tak perlu membeli lisensi yang cukup mahal untuk bisa mendapatkan semua fitur menarik dan tanpa watermark. Berikut diantaranya :

Apa Itu Aplikasi Filmora

Pasti sudah banyak sekali yang tak asing dengan aplikasi Wondershare Filmora. Aplikasi ini memang sudah familiar dengan para editor video. Mengapa demikian, karena aplikasi ini memiliki ukuran yang ringan, fitur yang bervariasi, dan tool yang sangat banyak. Sehingga membuat editor lebih mudah dalam menjadikan video estetik dan indah.

Kemudian aplikasi ini sangat populer dan sering digunakan oleh anak muda. Tidak hanya dikarenakan ukuran yang kecil, melainkan juga tersedia versi gratis yang bisa kamu gunakan. Namun pada versi gratis, terdapat beberapa hal yang tidak bisa kamu nikmati semua.

Aplikasi tersebut membatasi tools dan fitur pada versi gratisan. Bahkan setelah melakukan edit video, maka akan muncul watermark yang ada di dalam video. Maka dari itu, video kamu menjadi tak indah. Sehingga, kamu mencari cara menghilangkan watermark Filmora.

Kelebihan Filmora PC

Aplikasi Filmora sendiri selama ini sudah digunakan oleh para konten kreator atau editor video. Hal tersebut dikarenakan memiliki banyak kelebihan. Kemudian, apa saja kelebihan dari aplikasi tersebut, diantaranya adalah sebagai berikut :

  • Memiliki banyak tools dan fitur terbaik,
  • Jarang crash,
  • Terdapat banyak plugin tambahan,
  • Antarmuka sederhana,