Cara Convert Word Ke PDF Tanpa Aplikasi Dengan Mudah

Convert Word To Pdf
Convert Word To Pdf

Inforakyat.id – Tidak dimungkiri kalau saat ini Pdf telah mengangkangi Word. Bahkan ada yang menganggap kalau Pdf lebih unggul dari segi penggunaan karena lebih mudah dan praktis.

Oleh sebab itu, kamu harus mengetahui cara convert Word to Pdf supaya ikut merasakan keunggulan tersebut. Oleh karena ilustrasi di atas, maka penting kiranya kalau dijelaskan tentang cara convert ketikan Word menjadi Pdf.

Sedangkan tujuannya supaya kamu bisa menggunakannya ketika ada keperluan. Namun sebelum dijelaskan tentang cara-caranya, kamu harus tahu dulu apa itu Pdf. Ini ulasannya:

Apa Itu Pdf ?

Pdf adalah singkatan dari Portable Document Format yang memiliki makna sebuah format dokumen khusus yang berfungsi untuk mempermudah lalu lintas pengiriman file.

Aplikasi ini diperlukan semata untuk mempercepat proses keluar masuknya informasi yang berupa naskah atau teks. Pdf sendiri dikembangkan oleh Adobe System untuk berperan aktif sebagai aplikasi pengganda file yang termudah.

Uniknya, yang bisa diterjemahkan via Pdf bukan naskah saja tetapi juga video, image dan desain grafis. Jadi, semua file yang telah disebut di atas, bisa dibuka melalui aplikasi Pdf.

Pdf lebih unggul daripada Microsoft Word. Salah satu keunggulannya ialah file Pdf yang telah kamu simpan bisa di-enkripsi untuk diberikan sandi. Jadi yang bisa membuka file tersebut hanya kamu sendiri dan bukan orang lain.