Inforakyat.id – Desain cantik, unik dan trendy saja tidak cukup untuk menggambarkan keunggulan OPPO Reno7. Karena OPPO Reno7 juga memiliki keunggulan dari segi kemampuan fotografi yang mengesankan dan banyak keunggulan menarik yang mungkin belum Kamu ketahui.
Mungkin, tahun ini merupakan tahun seri Reno7 terbaru terakhir yang diluncurkan di tahun 2022, karena perusahaan OPPO telah meluncurkan beberapa model HP seri Reno7 di akhir tahun 2021 dan awal tahun 2022 yang.
Di mana, seri OPPO Reno7 merupakan versi paling terjangkau dan diperkenalkan terakhir. Dengan harga yang lebih terjangkau, pengalaman apa yang akan diberikan Reno7?. Jika Kamu juga masih bingung apakah akan membeli Reno7 atau tidak, maka kamu harus lihat artikel review fitur dan spesifikasi Reno7 terperinci di bawah ini!
Review Fitur dan Spesifikasi OPPO Reno7
Desain klasik dan warna trendi
Seperti yang bisa dilihat, kekuatan terbesar dari seri OPPO Reno adalah dari kreativitas desainnya. Perusahaan OPPO selalu menghadirkan desain baru yang kreatif, dan trendi kepada pengguna. Kreatifitas ini tampak jelas pada desain yang dimiliki oleh Reno7.
Versi warna Sunset Orange merupakan versi warnanya benar-benar luar biasa dan menarik. Oppo telah memberikan material fiberglass pertama di industri smartphone yang memberikan tekstur kulit yang tipis dan tahan lama jika dibandingkan dengan bahan lainnya. Oleh karena itu, secara keseluruhan desain Reno7 jadi tampak sangat mewah.
Bahan ini juga tahan terhadap bekas sidik jari dengan cukup optimal. Selain itu dengan warna oranye, HP ini juga tampak lebih trendi. Menurut saya varian warna Sunset Orange ini akan sangat cocok untuk sobat Gen Z yang menyukai HP dengan spek luar biasa tetapi tetap mengutamakan kemewahan dalam hal desain.
Kreativitas OPPO Reno7 juga sangat tampak pada batas terang yang mengelilingi kamera mikroskop, sehingga memungkinkan HP menyala saat ada notifikasi. Saat dipegang Reno7 juga sangat nyaman karena memiliki desain garis lengkung yang halus.
HP OPPO Reno7 juga mempunyai versi warna Infinity Black dengan desain Glow yang cocok bagi mereka yang menyukai minimalis
Selanjutnya —> Fotografi yang Mengesankan