Inforakyat.id – Neo+ merupakan sebuah aplikasi keuangan digital yang dilengkapi fitur perbankan dan memberikan bonus serta uang tunai yang bisa ditransfer ke rekening secara langsung. Cara dapat uang dari Neo+ yang merupakan produk dari PT Bank Neo Commerce, Tbk ini sangat mudah.
Anda hanya perlu download aplikasi dan ikuti instruksinya maka nanti cashback senilai 20 ribu rupiah akan Anda dapatkan. Jika ada teman yang mendownload Neo+ dengan menggunakan kode referral Anda, Anda pun akan kecipratan bonus yang nantinya bisa ditarik ke rekening Anda. Tertarik untuk menggunakan Neo+?
Cara Dapat Uang dari Neo+
Bagi pengguna baru Neo+, ketika pertama kali mendownload aplikasi lewat PlayStore atau pun AppStore, Anda akan langsung mendapatkan cashback sejumlah Rp 20.000,00. Sementara jika Anda sudah berhasil mengundang teman untuk menggunakan aplikasi ini, Anda akan mendapatkan cashback atau tambahan uang sebesar Rp 100.000,00.
Jumlah atau nominal tersebut akan terus menerus bertambah dengan semakin banyaknya orang yang mengakses atau mendownload Neo+ sesuai dengan kode referral yang Anda bagikan. Namun perlu diingat bahwa strategi promosi Neo+ ini bisa saja berubah dan atau tidak bisa digunakan lagi seiring berjalannya waktu karena tentu strategi marketing suatu brand atau apps untuk pengguna ada masa kadaluarsanya.
Jika Anda tertarik untuk mendapatkan uang dari aplikasi Neo+, caranya cukup mudah. Tutorial cara dapat uang dari Neo+ yang bisa dipraktekkan sebagai berikut :
- Buka aplikasi Neo+ di smartphone Anda
- Kunjungi halaman ‘Undang Teman Baru’
- Ketuk menu populer
- Pilih opsi ‘Ada Rp 8,8 M menunggumu’
- Salin kode referral yang Anda dapatkan di sana
- Klik ajak temanmu untuk berbagi tautan ke sejumlah kontak atau grup WhatsApp
- Kalau di kolom pesan sudah ada link Neo+ Anda jangan langsung kirim pesan
- Tambahkan dulu kode referral yang sudah Anda salin sebelumnya untuk ditempel di belakang tautan Neo+
- Hadiah sebesar 25 ribu rupiah nantinya akan Anda dapatkan dan tercatat di kolom Neo Rewards
- Selesai
Selain harus menginstall aplikasi agar bisa dapat uang dan mengajak teman, jika aplikasi sudah terinstall dan atau teman – teman Anda sudah habis karena download aplikasi Neo+ semua maka Anda harus tahu bahwa ada cara lain yang bisa dilakukan untuk tetap dapat uang dari Neo+.
Meski memang nominalnya tidak akan sebesar ketika Anda mendownload aplikasinya dan mengajak teman untuk mendownload aplikasinya juga. Cara dapat uang dari Neo+ lainnya yang recommended untuk Anda praktekkan sebagai berikut :
Kupon bunga
Selain berasal dari undangan teman, cara dapat uang dari Neo+ juga bisa melalui kupon bunga. Ada dua jenis kupon bunga yang bisa digunakan yaitu kupon bunga extra dan kupon experience 10 juta.
Namun untuk kupon experience extra hanya berlaku bagi pengguna baru. Jika Anda ingin memakainya, pilih kupon experience 10 juta dan ketuk tombol pakai di sebelah kanan layar. Nantinya Anda akan dapatkan uang senilai Rp 1.600,00 per hari selama 30 hari. Jadi kalau ditotal maka dalam 30 hari Neo+ sudah memberikan uang jajan senilai Rp 50.000,00 dengan kupon tersebut.
Daily check in
Daily check in merupakan cara lain yang diberikan oleh Neo+ untuk mendapatkan uang. Untuk memanfaatkan fitur ini, Anda harus check in setiap hari ke Neo+ dan ambil hadiahnya.
Langsung saja klik ‘ambil hadiah harian’ setelah Anda masuk ke aplikasi dan Anda akan langsung dapatkan hadiah senilai Rp 30.000,00 dari sini.
Cara Cairkan Uang dari Neo+