Bagi pengguna kartu selular 3 (Tri), mungkin Anda pernah membutuhkan tips dan Cara Transfer Pulsa Sesama TRI, atau ke nomor lainnya. Hal ini tentu bisa menjadi sangat berguna sekali apabila Anda ingin membantu saudara maupun teman dekat yang sedang kehabisan pulsa.
Untungnya, pada artikel ini ada pilihan tips transfer pulsa 3 (Tri) ke sesama pengguna yang bisa Anda ikuti. Namun sebelumnya, pastikan saldomu mencukupi sebelum melakukan pengirikman pulsa, ya!
Cara Transfer Pulsa Sesama TRI Paling Mudah
Sebelumnya, ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi apabila Anda akan melakukan transfer pulsa, baik ke sesama pengguna Tri atau operator selular lainnya, antara lain :
- Saldo pulsa yang harus dimiliki minimal Rp 3.650 dan minimal saldo yang masih tersisa setelah transfer minimal Rp 2.000
- Anda bisa melakukan kirim pulsa mulai dari Rp 1.000 hingga Rp 200.000 untuk satu kali transfer
- Jumlah maksimal pulsa yang bisa dikirimkan per hari adalah Rp 1.000.000
- Untuk setiap transaksi yang dilakukan akan dikenakan biaya sebesar Rp 650
- Layanan kirim pulsa Tri hanya bisa dilakukan ke nomor yang masih aktif
Lewat Kode UMB
Pertama, tips transfer pulsa 3 (Tri) ke sesama pengguna yang mudah yaitu lewat UMB, ini merupakan kode khusus dari perusahaan yang berisikan berbagai menu kartu SIM. Untuk mengirimkan pulsa lewat tips tersebut, langkahnya sebagai berikut.
- Kunjungi menu Telepon di HP
- Ketikkan Kode UMB berikut, *323#
- Klik Telepon atau Panggil dengan menggunakan kartu 3 yang Anda miliki
- Ketikkan angka, 1 untuk pilihan Kikipu pada menu yang muncul di layar
- Pilih Kirim dan masukkan Nomor 3 yang akan menjadi penerima pulsanya
- Klik Kirim dan masukkan Nominal Pulsa yang akan Anda kirimkan
- Terakhir, klik Kirim dan tunggu sampai Anda mendapatkan SMS notifikasi yang dikirimkan oleh pihak Tri
Lewat Aplikasi Bima+
Sebagai pengguna setia kartu perdana Tri, Anda pastinya juga sudah memiliki aplikasi Bima+ ini, kan? Makanya, mengirim atau mentransfer pulsa tidak akan merepotkan Anda, geng. Tinggal mengeklik dari menu yang ada di aplikasi tersebut. Begini tipsnya.
- Login di aplikasi Bima+ yang ada di HP menggunakan Nomor Tri yang Anda miliki
- Masuk menuju menu Isi Ulang
- Pilih submenu berikut, Transfer Pulsa
- Masukkan Nomor Tujuan yang akan Anda kirimi pulsa
- Masukkan Nominal Pulsa yang akan dikirimkan
- Klik Transfer atau Kirim
- Jangan lupa, silakan Anda baca Syarat dan Ketentuan yang ada
- Klik Ok dan Anda akan segera mendapatkan Kode OTP
- Masukkan Kode OTP dan lakukan Verifikasi untuk menyelesaikan langkahnya
Apabila Anda sudah memberikan izin, maka proses pengirima pulsa pun akan berlangsung dengan cepat. Anda juga akan mendapatkan notifikasi yang dikirimkan lewat aplikasi atau SMS bahwa proses pengiriman pulsa telah berhasil.
Oh iya, tips mengirimkan pulsa di atas akan dikenai biaya yang bervariasi, mulai dari Rp 1.000 hingga Rp 4.000, tergantung nominal pulsa yang Anda kirimkan. Jadi, pastikan pulsamu mencukupi!
Lewat SMS
- Kunjungi fitur Perpesanan di HP
- Ketik pesan teks berikut, TRF (spasi) Nominal Pulsa (spasi) Nomor Tujuan
- Kirim pesan tersebut ke nomor 123
- Nantikan Notifikasi yang berisikan informasi tentang proses pengirima pulsamu berhasil
Baca Juga : Cara Tukar Poin Tri
Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang tips transfer pulsa 3 (Tri) ke sesame pengguna paling mudah 2023. Semoga bermanfaat.