Cara Merawat Tanaman Pisang Agar Berbuah Maksimal – Pisang merupakan salah satu jenis tanaman buah yang hidup di daerah tropis. Pisang memiliki buah yang bentuknya panjang dengan sedikit melengkung dan berwarna kekuningan ketika sudah matang. Buah dari tanaman pisang ini tersusun dalam tandan yang berkelompok – kelompok dan menjari. Selain sebagai bahan makanan untuk dikonsumi ternyata tanaman pisang juga menghasilkan buah yang tidak untuk dikonsumsi namun hanya dijadikan sebagai hiasan contohnya adalah pisang hias dan pisang abaka.
Pisang memiliki jenis yang sangat banyak yang terutama bisa Anda temukan di kawasan Asia Tenggara, Papua, dan Australia bagian utara karena tumbuhan yang satu ini menyukai daerah yang beriklim tropis dengan cuaca yang panas dan lembap terutama berada di daerah dataran rendah. Buah pisang sendiri merupakan buah yang sangat populer untuk dikonsumsi dan biasa dibudidayakan di negara – negara yang beriklim tropis, berikut akan kami ulas beberapa tips merawat pohon pisang agar berbuah maksimal.
Cara Merawat Tanaman Pisang Agar Berbuah Maksimal
-
Penjarangan
Hal pertama yang bisa Anda lakukan agar pohon pisang dapat berbuah maksimal adalah dengan melakukan penjarangan, untuk mendapatkan hasil panen terbaik sebaiknya dalam satu rumpun pohon pisang cukup ditanami 3 sampai 4 pohon pisang saja, selain itu pemotongan tunas sebaiknya dilakukan secara bertahap sehingga dalam satu rumpun terdapat berbagai ukuran anakan yang berbeda – beeda.
-
Penyiangan
Langkah kedua yang bisa Anda lakukan adalah dengan melakukan penyiangan, Anda dapat mencabut dan menyingkirkan rerumputan dan gulma yang dapat mengganggu pohon pisang Anda, penyiangan sebaiknya Anda lakukan pada saat penggemburan tanah dengan tujuan agar tunas dan akar pohon bertambah banyak oleh karena itu proses penyiangan yang Anda lakukan jangan terlalu dalam.
-
Pemupukan
Langkah ketiga yang bisa Anda lakukan agar pohon pisang Anda berbuah maksimal adalah dengan melakukan pemupukan karena pohon pisang banyak membutuhkan kalium untuk dapat berbuah, selain itu pupuk nitrogen (N) sebaiknya diberikan dua kali dalam setahun dan diberikan di sekeliling rumpun pohon pisang, setelah itu ditutup lagi dengan lapisan tanah, Anda juga dapat menambahkan pupuk fosfat.
-
Penyiraman dan Pengairan
Langkah selanjutnya yang bisa Anda lakukan dalam merawat pohon pisang agar dapat berbuah maksimal adalah dengan melakukan penyiraman dan pengairan karena untuk dapat tumbuh dan berbuah tentunya pohon pisang membutuhkan air. Pengairan pada pohon pisang dapat Anda lakukan dengan mengalirkan air di sela – sela rumpun pohon pisang atau dapat dilakukan dengan menyiramkannya pada pangkal pohon.
-
Pemeliharaan Buah
Langkah berikutnya yang bisa Anda lakukan adalah dengan memelihara buah, hal ini dilakukan apabila jantung pisang telah berjarak kurang lebih 25 cm dari buah pisang yang terakhir maka Anda harus melakukan pemotongan yang bertujuan agar pertumbuhan buah pisang tidak terganggu, apabila semua sisir buah pisang telah mengembang semua maka bungkuslah tandan pisang dengan kantung plastik bening.
Baca Juga : Cara Menanam Pepaya Agar Cepat Berbuah
Buah pisang merupakan salah satu jenis buah tropis yang banyak Anda temui di berbagai tempat, agar pohon pisang berbuah maksimal maka Anda bisa melakukan beberapa cara di atas. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.